
GenPI.co - Tanpa hubungan diplomatik resmi, Arab Saudi makin mesra dengan Israel. Hal ini ditandai dengan makin meningkatnya hubungan ekonomi kedua negara.
Laporan Harian bisnis berbahasa Ibrani Globes yang dikutip Times of Israel pada Minggu (29/3) menyebut lusinan pengusaha pengusaha teknologi Israel dan pebisnis baru-baru ini terbang ke Arab Saudi.
Mereka berkunjung untuk pembicaraan lanjutan tentang investasi Saudi di perusahaan Israel dan dana investasi Israel.
BACA JUGA: Israel Mengaku Lakukan Teror Mematikan ke Iran
Laporan itu mengatakan, sejumlah kesepakatan baik di sektor sipil dan pertahanan telah ditandatangani antara Israel dan Saudi di Eropa dan negara-negara lain.
Salah satunya adalah kesepakatan multi-juta dolar di sektor teknologi pertanian dan kesepakatan kedua untuk solusi teknolofi air Israel.
BACA JUGA: Indonesia Perkuat Kerja Sama Ekonomi dengan Arab Saudi
Menurut Globes, pejabat kerajaan telah mengikuti perkembangan kedua kesepakatan ini, kata Globes.
“Saudi juga telah menyatakan minatnya pada solusi teknologi medis dan kesehatan Israel, serta produk Israel,” kata laporan itu tanpa merinci lebih lanjut.
BACA JUGA: Baru Hitungan Bulan Pimpin ISIS, al-Qurayshi Keburu Ditangkap
Laporan itu muncul beberapa minggu setelah Arab Saudi dikatakan berencana mengalokasikan jutaan dolar untuk investasi di perusahaan teknologi Israel melalui perusahaan ekuitas swasta baru Jared Kushner.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News