
Danau-danau itu juga terawat. Jernih. Bentuknya indah. Apalagi ada jembatan modern yang cantik di atas-atasnya.
Jumlah penduduk IKN Putrajaya memang dibatasi. Sekarang hanya 100.000 orang.
Meski indah rasanya kurang enak untuk tempat tinggal: ibarat pohon, daunnya lebat buahnya jarang. Membosankan.
Padahal Putrajaya hanya sekitar 50 Km dari Kuala Lumpur.
Padahal ibu kota itu sudah berusia 20 tahun.
Padahal hanya lima menit dari pintu tol jurusan Kuala Lumpur bandara internasional Sepang.
Seperti juga IKN Nusantara, Putrajaya pernah terganjal krisis. Nusantara oleh Covid-19. Putrajaya oleh krismon 1998.
Keputusan membangun IKN memang baru diambil diambil tahun 1995. Oleh Mahathir Mohamad yang punya kekuasaan mutlak.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News