
GenPI.co - Rusia punya kekuatan untuk menggoyang dunia. Ambisi tantang Perang Dunia 3 Rusia langsung membuat harga minyak dunia menggila.
Ketegangan Rusia-Ukraina masih menjadi faktor utama yang menggerakkan harga si emas hitam.
Rusia masih menyiagakan ratusan ribu pasukan di perbatasan Ukraina, langkah yang membuat dunia ketar-ketir. Risiko akan meletusnya perang tidak bisa dikesampingkan.
BACA JUGA: Strategi Gila Rusia Bikin Waswas, Aroma Ketakutan Mulai Ditebar
Amerika Serikat (AS) dan Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) juga ikut mengirimkan kekuatan.
AS dan sekutunya sampai terang-terangan meminta Rusia untuk menarik pasukan di perbatasan Ukraina.
BACA JUGA: Rusia di Perbatasan Ukraina, Presiden Zelensky Berseru Keras
Dmitry Peskov, Juru Bicara Pemerintah Rusia, menyatakan masih mengkaji proposal tersebut.
"Kami belum bisa menyatakan sikap resmi apakah kepentingan dan perhatian kami sudah mendapatkan perhatian. Kami tidak terburu-buru dalam mengambil sikap," kata Peskov, sebagaimana diwartakan Reuters, Minggu (30/1/2022).
BACA JUGA: Jerman Ancam Rusia, Pipa Gas Alam Jadi Sasaran
Harga minyak mentah dunia langsung menggila. Sepanjang pekan kemarin, tren kenaikannya langsung terlihat.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News