
GenPI.co - Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO pada Selasa (23/11) beber prediksi mencemaskan dengan mengatakan bahwa Eropa tetap dalam cengkraman kuat Covid-19.
Jumlah kematian di benua itu dikatakan bisa mencapai 2,2 juta orang musim dingin ini jika tren saat ini berlanjut
“Sekitar 700.000 orang bisa meninggal dalam beberapa bulan mendatang,” kata WHO.
BACA JUGA: Gelombang Covid-19 Memukul, AS Diperkirakan Babak Belur Lagi
Saat ini, kasus-kasus merayap di seluruh Eropa, mendorong beberapa negara untuk menerapkan kembali pembatasan ketat.
WHO memperkirakan, akan ada tekanan tinggi atau ekstrem di unit perawatan intensif (ICU) di 49 dari 53 negara dari saat ini sampai 1 Maret 2022.
BACA JUGA: Uni Eropa Mencekam, Gelombang Protes dan Kekerasan di Mana-mana
"Kematian kumulatif yang dilaporkan diproyeksikan mencapai lebih dari 2,2 juta pada musim semi tahun depan," tambah tambah lembaga itu.
Semantara angka kematian total di seluruh benua Eropa saat ini berada di angka 1,5 juta.
BACA JUGA: Italia Waswas - Kasus Baru Terus bertambah, Sekarang sudah Segini
Mengutip angka dari Institute for Health Metrics and Evaluation, WHO mengatakan bahwa Covid-19 adalah penyebab utama kematian di seluruh Eropa dan Asia Tengah.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News