
GenPI.co - Rusia-China tiba-tiba latihan perang di Laut Jepang. Dua kekuatan yang disegani dunia itu disebut bisa bikin gemetaran Amerika dan sekutunya.
Power besar itu diperlihatkan Angkatan Laut Rusia-China kepada dunia.
Dari kapal perusak hingga kapal selam nuklir, semua nimbrung dalam latihan skala besar itu.
BACA JUGA: China Latihan Perang, Kementerian Pertahanan Taiwan pun Murka
Latihan 'Joint Sea 2021' ini dilakukan di Teluk Peter Agung, Rusia, sejak Kamis (14/10) hingga Minggu (17/10), dikutip dari Associated Press.
Yang bikin Amerika dan sekutunya waswas, lokasi yang dipilih itu berada di sekitar Laut Jepang.
BACA JUGA: Krisis Batu Bara Bikin China Jadi Gontai
Media Pemerintah China menyampaikan, ini merupakan pertama kalinya pemerintah China mengirimkan kapal selam dengan berat lebih dari 10.000 ton ke luar negeri untuk berlatih.
Latihan yang digelar pun bak perang sungguhan. Dari operasi komunikasi, operasi anti-udara, operasi anti-ranjau dan operasi anti-kapal selam, semua di gas pol.
BACA JUGA: Sumpah Tentara China Menggelegar! Taiwan Bisa Dibuat Hancur
Bahkan militer Rusia dan China juga akan melakukan manuver bersama dan latihan menembak sasaran.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News