
GenPI.co - Tabir gelap Pandora Papers terbongkar. Ada nama Vladimir Putin dan penyanyi Shakira yang terseret. Dunia pun geger.
Pandora Papers adalah seri terbaru dari rangkaian kebocoran dokumen keuangan massal ICIJ.
Sebelumnya sejumlah dokumen sudah diberitakan sejak 2014 melalui LuxLeaks, dan 2016 melalui Panama Papers.
BACA JUGA: Presiden Tangguh, Hobi Putin Gahar Banget
Di 2017, laporan "Paradise Papers" juga muncul, disusul FinCen di 2020.
Investigasi ini melibatkan 600 jurnalis dari sejumlah media ternama, termasuk The Washington Post hingga BBC.
BACA JUGA: Vladimir Putin Bakal Jadi Presiden Rusia lagi, Nih Buktinya!
Ini mengacu pada 11 juta lebih dokumen yang bocor dari 14 perusahaan jasa keuangan dunia.
International Consortium of Investigative Journalist (ICIJ) merilis laporan Pandora Papers terkait skandal pajak terbesar di dunia, Minggu (3/10) pukul 16.30 GMT atau sekitar 23.30 WIB.
Dalam hasil investigasi Pandora Papers disebutkan lebih dari selusin kepala negara dan pemerintah menggunakan negara-negara surga pajak untuk menyembunyikan asetnya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News