Peringatan UE, Afghanistan akan Runtuh Bila Taliban Masih Kukuh

Peringatan UE, Afghanistan akan Runtuh Bila Taliban Masih Kukuh - GenPI.co
Salah satu anggota Taliban sedang berjaga di Kabul, Afghanistan. (Foto:Reuters)

GenPI.co - Kepala kebijakan Uni Eropa Josep Borrell pada Minggu (3/10) mengatakan, Afghanistan akan runtuh sistem ekonomi & sosialnya dan berisiko berubah jadi bencana kemanusiaan..

Menulis dalam sebuah blog, Borrell mengatakan bahwa Taliban untuk mematuhi persyaratan yang memungkinkan lebih banyak bantuan internasional demi menghindari skenario terburuk.

"Afghanistan sedang mengalami krisis kemanusiaan yang serius dan keruntuhan sosial-ekonomi, yang akan berbahaya bagi warga Afghanistan, kawasan dan keamanan internasional," ungkapnya.

BACA JUGA:  Sesumbar Intelijen Israel, Iran Masih dalam Jalan Panjang

Harga pangan di negara itu telah melonjak lebih dari 50% sejak Taliban mengambil alih kekuasaan pada Agustus.

Pembekuan aset Afghanistan senilai $9 miliar yang disimpan dalam cadangan bank sentral asing dan penarikan pendapatan asing memicu inflasi.

BACA JUGA:  Teror Mengemuka di Afghanistan! Pejabat Taliban jadi Incaran

Sistem perbankan Afghanistan sebagian besar lumpuh, dengan orang-orang tidak dapat menarik uang.

Sementara sistem kesehatan negara itu - yang sangat bergantung pada bantuan asing - hampir runtuh, menurut Borrell.

BACA JUGA:  Iran Mau Berunding Soal Nuklir, Tapi Minta Cairkan USD 10 Miliar

"Jika situasinya berlanjut dan dengan mendekatnya musim dingin, ini berisiko berubah menjadi bencana kemanusiaan," tulisnya, seraya menambahkan bahwa ini dapat memicu migrasi massal ke negara-negara tetangga.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya