
GenPI.co - Presiden Rusia Vladimir Putin menghabiskan beberapa hari di awal bulan September dengan menjelajahi alam Siberia.
Hal ini diketahui setelah Kremin merilis sejumlah foto mengenai aktivitas orang nomor satu di Rusia itu pada hari Minggu (26/9).
Situs web Kremlin mengatakan presiden berhenti selama beberapa hari di Siberia setelah perjalanan kerja ke Timur Jauh Rusia pada awal September.
BACA JUGA: Inggris Lihat Kapal-kapal Asing Menuju Korea Utara, Ternyata...
Beberapa hari kemudian, pada pertengahan September, Putin mengatakan dia harus menghabiskan "beberapa hari" dalam isolasi diri.
Hal itu dilakukan setelah puluhan orang dalam rombongannya jatuh sakit dengan Covid-19.
BACA JUGA: Pejuang Taliban Suka Selfie, Mullah Mohammad Yaqoob Jadi Murka
Putin pun harus membatalkan perjalanannya ke Tajikistan untuk pertemuan puncak keamanan.
Putin memang mengembangkan citra macho yang menarik bagi banyak orang Rusia.
BACA JUGA: Ngeri, Aplikasi Pegasus Ditemukan pada Ponsel 5 Menteri Prancis
Dia sebelumnya telah digambarkan sedang menunggang kuda telanjang dada dan berkacamata, serta membawa senapan berburu.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News