
GenPI.co - Pengamat politik Rocky Gerung memberikan pandangan soal kekuasaan Taliban di Afghanistan. Twit Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Kepresidenan (KSP) Ali Mochtar Ngabalin dibedah habis.
Ngabalin meminta agar pemerintah tak didesak untuk mengambil sikap atas hal tersebut.
Selain itu, Ngabalin juga menegaskan bahwa Taliban masih ditetapkan sebagai kelompok teroris internasional.
BACA JUGA: Said Didu Sebut Taman Makam Penjilat, Ngabalin Pilih Santai
Menurut Rocky, pernyataan Ngabalin berbahaya. Pasalnya, pernyataan itu bisa dianggap sebagai sikap resmi istana.
“Taliban bahkan bisa merasa bahwa Indonesia terlalu intervensif,” ujarnya dalam video di kanal YouTube Rocky Gerung Official, Minggu (22/8).
BACA JUGA: Refly Harun Buka-bukaan King of Penjilat, Seret Ali Ngabalin
Rocky menilai bahwa negara-negara lain saat ini masih belum bersikap untuk memberikan kesempatan kepada pemerintahan baru Afganistan.
“Lalu, katakana langsung mendukung atau tidak mendukung kepemimpinan Taliban. Bukannya malah menyebar isu terorisme,” ungkapnya.
BACA JUGA: Ali Ngabalin Bongkar Propaganda Taliban, Waspada
Akademisi itu mengatakan bahwa istilah terorisme hanya bisa dipakai sesaat untuk kepentingan politik negara tertentu.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News