
GenPI.co - Militer Israel pada Rabu (11/8) lalu menembak jatuh sebuah pesawat tak berawak atau drone yang terbang dari arah Lebanon dan melewati perbatasan dua negara itu.
Dalam sebuah pernyataan singkat pada Kamis (12/8), Israel mengatakan drone tersebut milik milik kelompok Hizbullah Lebanon.
"Pasukan kami memantau dan berhasil menjatuhkan drone itu," kata militer.
BACA JUGA: Pasukan Khusus Kanada Merapat ke Afghanistan, Misinya Penting!
Pernyataan itu tidak memberikan rincian teknis tentang pesawat tak berawak itu.
Namun laporan media Israel mengatakan pesawat itu tidak bersenjata dan kemungkinan sedang dalam misi pengintaian.
BACA JUGA: Kepala Fasilitas Hipersonik Rusia Dituduh Berkhianat, Nasibnya...
"Kami akan terus beroperasi untuk mencegah segala upaya melanggar kedaulatan Israel,” tambah militer Israel.
Ketegangan berkobar di sepanjang perbatasan Israel dan Lebanon pada pekan lalu.
BACA JUGA: Afganistan Membara, Kedutaan AS Keluarkan Peringatan Keras
Hizbullah meluncurkan serangan roket yang memicu serangan udara dan tembakan artileri Israel.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News