
GenPI.co - Indeks harga saham gabungan kembali menguat. IHSG sudah naik dalam empat hari perdagangan terakhir tanpa putus.
IHSG menutup perdagangan Rabu (16/10/2019) naik 11,43 poin atau 0,19 persen menjadi 6.169,59.
Maximilianus Nico Demus, Direktur Research & Investment PT Pilarmas Investindo Sekuritas mengatakan, sektor industri keuangan, properti bergerak positif dan menjadi kontributor terbesar pada kenaikan IHSG hari ini. Investor asing membukukan penjualan bersih (net sell) sebesar Rp 195,3 miliar.
IHSG menguat di saat pasar saham Asia di akhir perdagangan Rabu, juga ditutup mayoritas bergerak menguat.
BACA JUGA: Logam Mulia Dunia Anjlok, Antam Pangkas Harga Emas Rp 4.000/Gram
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News