
GenPI.Co - Laga Indonesia vs Malaysia pada Kualifikasi Piala Dunia 2020 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Kamis (5/9) berujung dengan kerusuhan.
Beberapa suporter Indonesia terlibat pertikaian dengan pendukung Malaysia dalam laga tadi malam.
BACA JUGA:
Indonesia vs Malaysia: Suporter Negeri Jiran Diteror di Stadion
Menpora Imam Minta Maaf kepada Malaysia Soal Suporter Indonesia
Menpora Imam Nahrawi pun angkat bicara. Pria asal Madura, Jawa Timur, itu mengeluarkan pernyataan tegas.
“Oknum suporter yang membuat kerusakan harus ditindak," kata Imam, Jumat (6/9).
Imam bahkan sampai harus meminta maaf kepada Menteri Belia dan Sukan Malaysia Syed Saddiq mengenai insiden di SUGBK.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News