
GenPI.co — Penyanyi Tulus akan segera menggelar road tour di 5 kota dalam rangkaian ulang tahun bermusik yang ke delapan. Konser ini akan dimulai pada tanggal 24 September di Malang, lalu dilanjutkan di Yogyakarta pada 26 September, Solo pada 18 Oktober Makassar pada 25 Oktober dan Jakarta pada 1 November.
Konser Tulus kali ini bertajuk Sewindu. CEO Rajawali Indonesia, Anas S Alimi di Pisa Kafe, Menteng, Jakarta, Rabu (4/9/2019), mengatakan akan menghadirkan konsep yang berbeda dengan konser sebelumnya bersama TulusCompay.
Anas menargetkan, target tour dan festival Sewindu ini diharapkan bisa dihadiri oleh sebanyak 30.000 pengunjung. Di perayaan delapan tahun berkaryanya, Tulus sendiri ingin lebih dekat dengan para penggemar atau Teman Tulus lewat tur dan festival itu.
Baca juga:
Tulus Adu Rayu dengan Penonton di We The Fest 2019
Di Konser ini, Penonton Diajak Intim dengan Tulus
Untuk itu, Tulus sudah melakukan sejumlah persiapan menghadapi konser. Salah satunya seperti menyiapkan sejumlah musisi yang akan dia ajak berkolaborasi.
Tiket Tur dan Festival Tulus Sewindu dijual dari harga Rp 200 ribu hingga Rp 1,75 juta dan dapat dibeli melalui situs tiketapasaja.com dan sudah bisa dipesan mulai Sabtu (7/9).
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News