
GenPI.co— Pemerintah Provinsi Jawa Tengah setiap Minggu ke-4 di hari Kamis setiap bulannya mewajibkan para pegawai menggunakan pakaian adat Nusantara.
Nah, pada Kamis (22/8/2019), Gubernur Jateng Ganjar Pranowo memilih menggunakan busana adat dari Sulawesi Selatan.
Baca juga:
Warga Ngakak Nonton Ganjar Ikutan Lomba Futsal Bareng Emak-emak
Ganjar Pranowo Bakal Diplot Jadi Menteri Dalam Negeri?
Busana itu juga ia kenakan saat menghadiri acara di Hotel Po, maupun di Seminar Nasional Keluarga Alumni Universitas Gajah Mada (Kagama) di Museum Ronggowarsito, Kota Semarang.
"Ada yang tahu, saya memakai busana dari mana?" tanya Ganjar kepada peserta Munas dan Konferensi Nasional IV Forum Komunikasi Satuan Pengawas Intern di Hotel Po Semarang, Kamis (22/8/2019).
Ia pun menjelaskan detail busana adat yang ia kenakan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News