
GenPI— Saat mendapat kesempatan memerankan tokoh Naga Bonar, aktor Gading Marten langsung mengontak mantan kekasihnya yang dari keluarga Batak.
Ternyata tidak cuma seorang, Gading mengaku kerap menjalin hubungan dengan cewek Batak.
Baca juga:
Sst! Ada Pendatang Baru di Jejeran Box Office Film Indonesia
Dilan 1991 Diprediksi jadi Film Jawara 2019, Ini 3 Kekuatannya!
"Kan mantan-mantan gue Batak semua," kata Gading Marten, di Jakarta, Selasa (20/8/2019).
Gading Marten menjadi pemeran utama pria dalam film "Naga Bonar Reborn".
Ia mengaku belajar Bahasa Batak dari mantan-mantan kekasihnya demi memerankan tokoh Naga Bonar dalam film "Naga Bonar Reborn".
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News