
GenPI.co - Para penggemar wisata bahari harus mewaspadai potensi gelombang tinggi di sejumlah perairan utara di Sulawesi, Maluku dan Kalimantan. Para wisatawan harus tetap berpedoman pada inforamsi yang disampaikan oleh Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG).
Gelombang tinggi (rough sea) hingga mencapai 4 meter berpeluang terjadi perairan Kepulauan Sangihe, perairan Kepulauan Talaud dan Laut Maluku bagian utara.
Baca juga:
BPBD Pandeglang: 94 Rumah Rusak Akibat Gempa Banten
Bupati Gorontalo Minta Pemerintah Pusat Perhatikan Nasib Kelapa
BMKG Gorontalo mengingat nelayan, operator kapal tongkang, fery dan kapal kargo untuk mewaspadai risiko tinggi keselamatan pelayaran.
“Masyarakat da kapal-kapal yang melakukan aktifitas harap mempertimbangkan kondisi cuaca ini,” kata Arimi Pratiwi, petugas piket BMKG Gorontalo, menyitir pengumuman yang dikeluarkan oleh Stasiun Meteorologi Kelas II Maritim Bitung, Sabtu (3/8).
Sementara di beberapa wilayah peraiaran utara tinggi gelombang mencapai 1,25-2,5 meter (moderate sea) berpeluang terjadi di perairan Kalimantan Utara, Laut Sulawesi, perairan Bitung dan Likupang, perairan selatan Sulawesi Utara dan Laut Maluku bagian selatan,
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News