
GenPI.co - Sosok Presiden RI Joko Widodo disorot media internasional lewat liputan surat kabar The New York Times. Dalam salah satu artikelnya yang berjudul “With Joko Widodo’s Re-election, Indonesia Bucks Global Tilt Toward Strongmen” yang dirilis 21 Mei 2019, surat kabar ini menggambarka n sosok Joko Widodo yang berhasil dikenal oleh masyarakat dunia lewat terobosan-terobosan yang dibuatnya.
Potret surat kabar tersebut diunggah kembali oleh Presiden RI Joko Widodo dalam akun instagramnya @jokowi.
“Inilah salah satu potret Indonesia dalam liputan surat kabar The New York Times,” tulis Jokowi dalam caption foto yang diunggah pada Rabu (3/7) itu.
Baca juga:
BPN Prabowo-Sandi Bubar, TKN Jokowi-Ma’ruf Lanjut Hingga 2024
Pengamat: Jokowi Akan Pede Bentuk Kabinet
Postingan tersebut juga disertai foto yang dimuat dalam artikel The New York Times. Dalam foto tersebut, terlihat Jokowi sedang menyapa para remaja di Lombok, Nusa Tenggara Barat.
Dalam artikelnya, The New York Times menulis soal terpilihnya kembali Joko Widodo sebagai Presiden RI. Hal itu dianggap menjadi penyeimbang dalam proses demokrasi di Indonesia.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News