
GenPI.co— Akibat kelelahan Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini harus mendapatkan perawatan di RSUD dr Soewandhie.
Hal ini dibenarkan oleh Kabag Humas Pemkot Surabaya, M Fisker. Meski tidak harus menjalani rawat inap, Risma menghabiskan satu kantong infus di ruang perawatan selama 6 jam.
Baca juga:
Risma Beberkan Lagi Kiat Sukses Surabaya Kelola Sampah di Prancis
Cuma di Surabaya, Naik Bus Bayarnya Pakai Botol Bekas
"Tadi pagi dibawa ke RSUD Soewandhie, cuma kecapekan. Ini mau persiapan pulang," kata Kepala Bagian Humas Pemerintah Kota Surabaya M. Fikser di Surabaya, Selasa (25/6).
Ia mengatakan bahwa menurut keterangan dokter yang bertugas di RSUD Soewandhie, kondisi Wali Kota tidak mengkhawatirkan.
"Kata dokter tidak apa-apa karena kecapekan saja. Ini sudah pemulihan. Bu Risma diminta istirahat dulu untuk sementara ini," kata Fisker.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News