
GenPI.co - Aktor senior Robby Sugara berpulang pada Kamis (13/6) dini hari akibat serangan jantung. Kepergiannya tentu saja meninggalkan duka mendalam bagi keluarga dan kerabat. Pun industri perfilman nasional yang telah membesarkan namanya. Ia adalah salah satu aktor paling laris di era 70-an hingga awal tahun 80.
Sebuah artikel yang dimuat www.bahana-magazine.com , mengupas lika-liku kehidupan sosok bernama lengkap Robert Isaac Kaihena Sugara ini. Ia menjalani kehidupan bak kisah-kisah di film. Dari hidup pas-paspan, menjadi aktor terkenal dengan harta berlimpah, bangkrut lalu meninggalkan keluarga, hingga kembali menata kehidupan baru.
Baca juga:
Robby Sugara Meninggal Akibat Sakit Jantung, Kenali Tandanya
Robby Sugara Meninggal Bulan Juni, Ramalan Mbah Mijan Terbukti
Alkisah tahun 70-an perfilman Indonesia tengah berada di masa masa kejayaan. Robby Sugara pun ikut keciprat, berbekal wajah menarik dan kemampuan akting, sederet film ia bintangi. Beberapa di antaranya adalah dr Camila, Kabut Sutra Ungu, Anna Maria, Romantika Remaja, Wajah Tiga Perempuan, Ratapan Anak Tiri II dan masih banyak lagi.
Wajah Robby Sugara yang kebule-bulean itu tak hanya tampil di film. Ia juga muncul di iklan produk. Salah satu yang paling populer adalah iklan minyak rambut Brisk.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News