
GenPI.co – Tak hanya presiden Joko Widodo yang memantik perhatian para pemimpin dunia di KTT G20. Ibu Negara Iriana Joko Widodo memukau dengan busana kebayanya.
Sebagaimana pemimpin negara, para istri pun mendapatkan kesempatan untuk berfoto bersama. Dalam sesi foto, Ibu Iriana tampak berbeda dengan lainnya. Ia tampak anggun dengan kebaya khas Indonesia berwarna orange. Sementara yang lain memakain baju formal dan kasual.
Baca juga:
Pose Epic Donald Trump Saat Foto Bareng Jokowi, Apa Artinya?
Di KTT G20 Osaka, Jokowi-Iriana Foto Bareng Putra Mahkota Arab
Foto Bareng Pemimpin Dunia G20, Posisi Jokowi Paling Depan
Penampilan Ibu Iriana, tentu saja berhasil mencuri perhatian netizen, khususnya Indonesia. Mereka memuji Ibu Iriana yang tampil beda dengan kebaya. Perempuan nomor 1 Republik Indonesia itu pun banjir pujian.
@ghee_15: “ibuuu dgn ciri khasny negara kita kebaya mantaap buu.”
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News