
GenPI.co - Memang tidak semua hubungan asmara bisa berjalan dengan lancar dan sesuai dengan keinginan.
Namun, kamu sebaiknya segera berhenti ketika meyadari bahwa kamu berada dalam hubungan yang salah. Sebab, berhenti merupakan cara terbaik untuk menyelamatkan dirimu dari sakit hati.
BACA JUGA: Ketahui Cara Selesaikan Masalah dengan Pasangan Tanpa Bertengkar
Ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mencari tahu apakah kamu berada dalam hubungan yang salah, salah satunya adalah memahami tanda-tandanya.
Berikut 4 tanda yang kamu rasakan ketika berada di dalam hubungan yang salah.
1. Tidak ada kerja sama dari dua pihak
Hubungan asmara dijalani oleh dua orang, sehingga butuh kerja sama dari dua pihak tersebut. Untuk bisa melakukannya, butuh kemauan dan keterbukaan dari masing-masing pihak.
Jika hanya satu pihak yang berusaha untuk mempertahankannya, maka hubungan tersebut mungkin seharusnya tidak dilanjutkan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News