
GenPI.co - Manfaat oyong atau gambas (Luffa acutangula) ternyata sangat ampuh untuk kesehatan serta kecantikan terutama kulit. Namun sayang, masih banyak orang yang meremehkan sayuran berwarna hijau dan lonjong ini.
Sayuran yang satu ini memang banyak tersedia di pasar atau warung terdekat, cocok diolah menjadi sayur bening yang segar.
BACA JUGA: Rutin Makan Nanas Ternyata Manfaatnya Bikin Wanita Melongo
Gambas atau oyong merupakan tumbuhan anggota keluarga cucurbitaceae yang tumbuh subur di daerah beriklim tropis dan subtopis.
Menurut sebuah penelitian, oyong juga mengandung berbagai macam vitamin dan mineral, sebut saja vitamin B2, C, karoten, kalsium, fosfor, hingga zat besi.
Meski kaya akan nutrisi, jarang yang tahu bahwa manfaat oyong baik untuk kesehatan.
Dalam satu cangkir (178 gram) sayur gambas atau oyong, mengandung berbagai mineral di antaranya: protein, lemak, karbohidrat, serat.
BACA JUGA: Ajaib! Teh Serai Campur Lemon Khasiatnya Sangat Dahsyat
Dan mengandung vitamin A, vitamin B5, vitamin B6, vitamin C, vitamin B1, vitamin B2, mangan, kalium, magnesium, zat besi, fosfor.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News