
GenPI.co - Jangan bertengkar dengan pasangan karena masalah pekerjaan, keuangan, atau hubungan personal di depan anak-anak Anda, jika Anda ingin mereka tumbuh kuat secara emosional.
Sebuah studi baru mengungkapkan pertengkaran verbal maupun fisik antara Anda dan pasangan akan mempengaruhi kemampuan seorang anak untuk mengidentifikasi dan mengendalikan emosi.
BACA JUGA: Langkah Mengendalikan Rasa Cemas dan Khawatir Orang Tua pada Anak
Kekacauan dalam rumah tangga dengan waktu yang relatif lama dapat berdampak pada penyesuaian emosional yang cenderung lambat khususnya pada anak usia dini.
"Poin pada studi ini adalah bagaimana hubungan antara pertengkaran orang tua dapat berpengaruh kuat dalam pembentukan dan penyesuaian pada anak," kata C. Cybele Raver, Profesor Psikologi di Universitas New York bidang budaya, pendidikan, dan pengembangan diri.
Pertengkaran verbal maupun fisik antara Anda dan pasangan di hadapan anak dapat membuat anak secara psikologis akan menjadi stres.
Anda perlu berhati-hati dan waspada dalam mengatasi masalah Anda dengan pasangan agar tidak ada dampak negatif pada anak.
BACA JUGA: Orang Tua Protektif Tidak Baik untuk Perkembangan Anak
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News