
Genpi.co punya beberapa pilihan sepatu yang mungkin bisa jadi referensi kamu. Yaitu, sepatu kanvas, cool knit flats, athleisure, sandal bertali, suade, sneakers, classic lase-up, trails, hingga boots. Yang manakah yang sesuai dengan medan tempat kamu akan kunjungi dan tentunya yang juga sesuai dengan karakter penampilan kamu?
3. Bawa Jaket dan Pelindung Kepala
Karena cuaca yang kerap berubah dan tak menentu, maka agar tidak mengalami kepanasan ataupun kedinginan, jangan sampai lupa membawa jaket dan pelindung kepala ya, girls. Bawalah jaket yang membuatmu nyaman saat memakainya.
4. Membawa Skin Care Tabir Surya
Membawa tabir surya merupakan hal yang wajib kamu bawa saat traveling, demi menjaga kulit tetap sehat dan melindungi kulit dari paparan sinar ultraviolet. Dilansir Huffington Post, para ahli dermatologi merekomendasikan untuk menggunakan tabir surya dengan SPF minimal 30 yang mengandung bahan mineral seperti seng oksida atau titanium dioksida, yang mampu menangkal sinar ultraviolet. Sedangkan bahan kimiawi pendukung misalnya terdiri dari oxybenzone, octinoxate, octisalate dan avobenzone.
5. Survivor Medical Kits
Nah, yang ini jangan sampai lupa ya. Siapkan tas kecil khusus atau pouch yang diisi dengan obat-obatan pribadi, obat merah, perban, minyak aromatherapy, pembalut, tisu basah, gunting kuku, dan segala kebutuhan kamu.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News