
GenPI.co - Tidak sedikit orang yang menganggap kegiatan memotong kuku bukan lah aktivitas penting.
Karena itu jangan heran banyak yang memiliki kuku panjang untuk waktu yang lama, dan menjadi tempat berkumpulnya kuman.
BACA JUGA: Hobi Menggigiti Kuku? Hati-hati, 3 Bahaya Ini Mengintai
Padahal, menjaga kebersihan tangan dengan rajin memotong kuku dapat mencegah penyebaran infeksi.
Kuku yang lebih panjang dapat menampung lebih banyak kotoran dan bakteri daripada kuku pendek, sehingga berkontribusi terhadap penyebaran infeksi.
Meskipun tidak secantik penampilan kuku panjang, kuku yang pendek lebih bersih.
Selain itu memotong kuku juga akan menurunkan risiko terkena cedera akibat kuku yang panjang.
BACA JUGA: Selain Aseton, Gunakan 4 Bahan Ini untuk Menghapus Cat Kuku
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News