.webp)
GenPI.co - Jika kulit wajah bermasalah, sebaiknya langsung ditangani sebelum kondisinya memburuk.
Apalagi kulit wajah bermasalah juga bisa mengganggu penampilan dan menurunkan kepercayaan diri.
BACA JUGA: Tak Kalah Penting, Kulit Semangka Beri 3 Khasiat yang Menakjubkan
Kendati demikian, Anda juga perlu tahu berbagai masalah kulit wajah agar tahu bagaimana mengatasinya. Berikut beberapa ulasannya sebagaimana dilansir Femalefirst.
1. Varises wajah
Varises adalah pembuluh kapiler kecil yang berdekatan dengan permukaan kulit dan terlihat seperti benang merah halus, atau kadang-kadang berwarna ungu yang bergaris kecil.
Varises tidak hanya terjadi pada bagian kaki, tapi juga bisa terjadi pada wajah.
Varises wajah dapat disebabkan oleh perubahan hormonal, paparan sinar matahari, atau kurang mengonsumsi sayuran dan buah-buahan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News