
GenPI.co - Sahabat dekat adalah tempat kita mencurahkan kekesalan pada pacar, atasan, dan kehidupan umum lainnya.
Bahkan, sahabat dekat adalah haluan yang membantu memandu kita saat oleng melayari hidup.
BACA JUGA: Sahabat Jadi Cinta? Berikut Tips untuk Mengatasinya
Tapi terkadang sahabat bisa berubah menjadi musuh yang akhirnya merusak hubunganmu dan memanfaatkan kepercayaanmu padanya.
Jangan pernah mengabaikan jika sahabatmu menunjukkan tanda-tanda di bawah ini dan selalu waspadai pergerakannya:
Ia berupaya mengambil alih dirimu
Ketika mulai berkencan, kamu ingin menghabiskan seluruh waktu dan akhir pekan dengan pasangan. Biasanya, kita bercerita pada sahabat mengenai semua detail dengan kekasih .
Namun, jika sahabatmu menegaskan untuk selalu menemanimu, ambil langkah mundur dan pikirkan kembali tindakannya. Ini dapat merusak rencanamu dan menimbulkan beberapa pertanyaan di benak pasanganmu.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News