.webp)
GenPI.co - Komedo di wajah memang sangat mengganggu penampilan. Berbagai cara telah dicoba, tapi mungkin Anda belum mencoba cara yang satu ini.
Ya, menggunakan baby oil untuk menghilangkan komedo.
BACA JUGA: Cleanser dari Some By Mi Bantu Hilangkan Komedo dengan Cepat
Jika Anda sudah mencoba minyak ini itu untuk menghilangkan komedo tapi tak kunjung hilang juga, coba ganti dengan baby oil.
Tak sekadar isapan jempol semata, menghilangkan komedo dengan baby oil bisa dibilang cukup ampuh dan manjur.
Pasalnya, baby oil memiliki kandungan 98% minyak mineral yang telah terbukti dalam berbagai penelitian bisa membantu mengatasi masalah pada kulit wajah.
Seperti daam sebuah penelitian yang menyebutkan bahwa kandungan mineral oil dapat membuat lapisan kulit jauh lebih baik ketimbang menggunakan minyak sayur pada wajah.
Ditambah lagi, dalam penelitian tersebut diketahui bahwa mineral oil bersifat non-comedogenic alias tidak menyumbat pori-pori sehingga tak menimbulkan komedo dan jerawat ketika dipakai.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News