
GenPI.co - Para personel girl band K-Pop Blackpink mendapat sanjungan saat menyambangi studio JTBC.
Lisa dan kawan-kawan berpenampilan sangat elegan dengan baju bertema seragam sekolah.
BACA JUGA: Blackpink Cetak Rekor Tembus 1 Juta Jual Album Terbarunya
Mereka mengenakan rok berwarna silver, sedangkan bagian atasnya berbeda-beda.
Penampilan mereka di studio JTBC benar-benar mencerminkan karakter masing-masing anggota.
Dilansir dari Allkpop, Jumat (9/10), penampilan para personel Blackpink sangat elegan.
Tidak mengherankan para penggemar pun beramai-ramai memuji penampilan Lisa dan kawan-kawan.
Ada yang menyebut para personel Blackpink berpenampilan sangat menawan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News