
GenPI.co - Minyak zaitun merupakan minyak yang dibuat dengan cara mengambil ekstrak lemak dari buah zaitun. Minyak ini telah digunakan semenjak dahulu sebagai campuran makanan dan obat herbal.
Minyak jenis ini memiliki lemak yang lebih baik dibandingkan minyak biasa, seperti minyak sayur dan minyak kelapa, sehingga minyak zaitun memiliki berbagai macam manfaat bagi kesehatan.
BACA JUGA: 5 Jus Ajaib Ini Bisa Bikin Asam Urat Ambrol
Untuk mengonsumsinya dapat meminumnya secara langsung. Namun, agar memiliki rasa yang lebih lezat, minyak zaitun dapat dicampurkan ke dalam salad atau roti lapis.
Ada beberapa kandungan nutrisi yang ada, dalam minyak zaitun seperti vitamin E, vitamin K, antioksidan, omega-3, zat besi, dan berbagai kandungan lainnya.
Manfaat minyak zaitun ternyata beragam. Khususnya untuk pria, dipercaya bisa mengatasi kondisi yang berhubungan dengan keperkasaan di ranjang.
BACA JUGA: Amarah Jenderal Andika Perkasa Ditentang Pensiunan Tentara Ini
Selain itu, dengan rutin mengonsumsi minyak zaitun, risiko mengalami berbagai penyakit yang kerap menyerang pria seperti diabetes dan penyakit jantung, bisa berkurang.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News