.webp)
GenPI.co - Masa depan seseorang tak dipungkiri cukup bergantung pada kebiasaan masa muda. Pada fase ini bakal menjadi jebakan sekaligus tantangan bagi anak muda.
Apabila memanfaatkan dengan hal baik dan positif, maka barang tentu akan memetik hasil yang sepadan pada masa tua.
BACA JUGA: Makna Kemerdekaan di Tengah Pandemi bagi Milenial
Namun, jika sebaliknya mereka memiliki pola pikir yang kurang bijak, maka akan lebih sering melakukan hal-hal negatif yang justru merusak diri sendiri.
Jika tak segera dihentikan, maka akibatnya bisa membuat masa depan terpuruk.
Oleh karena itu, sebaiknya hindari 4 kebiasaan ini saat masa muda, apa saja?
1. Menjalani hidup dengan gengsi
Anak muda masa kini sering mementingkan gengsi. Contohnya , makan siang di cafe terkenal karena malu kalau makan di tempat biasa atau menikmati segelas kopi dengan harga selangit untuk pamer di media sosial.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News