
GenPI.co - Jeruk merupakan salah satu buah favorit di masyarakat Indonesia. Selain harganya murah dan rasanya menyegarkan, ternyata jeruk memiliki banyak manfaat.
Tak hanya buahnya saja yang bermanfaat. Pasalnya, kulit jeruk seringkali digunakan untuk bermacam hal karena memiliki banyak sekali manfaat.
BACA JUGA: TNI-Polri Di Papua Top Banget, Bikin Panglima KKB Timika Tewas
Berikut ini macam-macam manfaat dari kulit jeruk dilansir dari berbagai sumber.
1. Memutihkan Gigi
Kandungan dalam kulit jeruk dapat membantu mengurangi warna kuning pada gigi yang disebabkan oleh berbagai hal. Cukup mengosokkan bagian dalam kulit jeruk pada gigi yang menguning selama 2-3 menit, lalu bilas.
Sedangkan untuk menghilangkan bau mulut, kamu cukup mengunyah kulit jeruk seperti permen karet selama beberapa saat, setelah itu kamu boleh membuangnya.
BACA JUGA: Ajaib! Khasiat Jahe Campur Lengkuas Bisa Bikin Istri Lemas
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News