.webp)
GenPI.co - Obat tidur merupakan obat yang dirancang untuk membantu Anda tertidur, terutama bagi Anda yang sedang mengalami insomnia dan berada dalam masa perawatan.
Penggunaan obat tidur ada yang memakai resep dokter dan ada juga yang dijual bebas di pasaran.
BACA JUGA: 4 Kebiasaan Sebelum Tidur Malam yang Bisa Merusak Rambut
Dalam penggunaannya, Anda perlu berhati-hati karena jika digunakan secara sembarangan, obat tidur bisa berakibat serius pada tubuh dan kesehatan.
Tak hanya itu, Anda akan mengalami kondisi ketergantungan obat tidur yang akan menyulitkan Anda tertidur tanpa mengonsumsinya terlebih dahulu.
Banyak orang yang tidak menyadari bahwa mereka telah kecanduan obat tidur.
Bagi orang-orang yang ingin mengatasi ketergantungan obat tidur, tindakan terbaik adalah mencari bantuan dari profesional sebelum menyebabkan kerusakan fisik atau mental yang parah.
Langkah pertama untuk mengatasi ketergantungan obat tidur ialah dengan melepaskan diri dari pengobatan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News