
GenPI.co - Bronkitis adalah penyakit pernapasan di mana terjadi peradangan saluran udara di paru-paru (bronkus), yang membawa udara ke dan dari paru-paru. Bronkitis dapat bersifat akut atau kronis.
Bronkitis akut dapat diobati di rumah menggunakan obat alami dan gejalanya dapat hilang dalam beberapa minggu. Namun, jika gejalanya masih berlanjut atau memiliki bronkitis kronis, segera dapatkan bantuan medis.
BACA JUGA: Tak Percaya, Sifat Nakal Wanita Ini Justru Disukai Pria
Pada artikel GenPI.co kali ini, akan membahas 5 obat tradisional yang bisa menyembuhkan bronkitis.
1. Bawang putih
Bawang putih mengandung senyawa yang disebut allicin yang memiliki sifat antiinflamasi, antibiotik, antibakteri, dan antivirus.
Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Pharmacognosy Review menunjukkan bahwa bawang putih efektif dalam mengobati bronkitis.
Konsumsi satu siung bawang putih segar atau bisa juga menambahkan bawang putih dalam makanan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News