.webp)
GenPI.co - Menikah ternyata mempunyai manfaat yang sangat dahsyat bagi kesehatan.
Sebuah studi pernah dilakukan di Inggris dengan melibatkan 25 ribu penderita sakit jantung yang menikah dan yang tidak.
BACA JUGA: Mau Menikah? Yuk Lakukan 4 Pemeriksaan Kesehatan Dulu
Hasilnya pasien yang menikah dan mempunyai pasangan ternyata 14 persen lebih cepat membaik.
Selain itu, masih ada beberapa manfaat lain dari menikah. Berikut ini ulasannya:
1. Menurunkan Risiko Sakit Jantung
Penelitian yang dilakukan Universitas Turku, Finlandia, menunjukkan wanita dan laki-laki yang menikah memiliki risiko lebih rendah mengalami penyakit jantung.
Persentasenya pun tidak main-main, yakni mencapai 65-66 persen.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News