
Keberuntungan terus mengikuti Ari, lagu tunggal dan albumnya yang lain pun menuai sukses seperti "Perbedaan", "Rahasia Perempuan", "Jalanku Tak Panjang, Hampa", "Mengejar Matahari", "Arti Cinta", "Perjalanan Panjang", "Cinta Terakhir" hingga "Karena Aku Tlah denganmu".
3. Sammy Simorangkir
Sedang berjaya bersama grup band Kerispatih, tiba-tiba Sammy ditangkap karena memiliki paket sabu-sabu dan alat hisap pada 2010. Dari penangkapan tersebut Sammy mendekam di penjara selama satu tahun.
Sammy kemudian dikeluarkan dari Kerispatih saat sedang tertimpa masalah. Hal ini kemudian mengundang banyak simpati dari penggemar dan masyarakat dan setelah keluar ia memutuskan untuk menjadi penyanyi solo.
Ia pun makin eksis dan terkenal. Sammy memiliki dua album solo, "Aku Kembali" (2012) dan "Aku Kembali Repackage" (2013) serta beberapa album kompilasi bersama musisi lain.
4. Roger Danuarta
Roger pernah ditemukan overdosis di dalam mobil dengan jarum suntik masih menempel di tangannya pada 2014. Tak hanya itu, polisi juga menemukan paket ganja.
Ia lalu dijatuhi hukumam penjara selama satu tahun dan rehabilitasi. Setelah bebas, ia langsung membangun lagi kariernya dengan bermain sinetron.
5. Andika Mahesa
Mantan vokalis Kangen Band ini, sempat ditahan karena penggunaan narkoba. Tak hanya masalah barang haram, Andika juga pernah terjerat kasus penganiayaan yang berakhir dengan hukuman penjara selama tujuh bulan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News