.webp)
GenPI.co - Deretan hias ini wajib kamu miliki saat pandemi. Katanya sih bisa membawa banyak hoki ke pemiliknya. Selain itu, semua energi negatif pemiliknya bakal diserap ikan hias ini.
1. Ikan Mas Koki
Ikan ini sudah ada sejak Dinasti Song di daerah Tiongkok. Awal mula ikan ini diperbolehkan dikembangbiakkan di lingkungan aquarist. Namun, lambat laun penduduk sekitar kerajaan boleh memeliharanya sebagai ikan hias di kolam atau akuarium.
BACA JUGA: Tak Ada Tempat Buat Orang Lain, Zodiaknya Egois Banget
Ciri khas ikan ini adalah rakus dan perutnya yang menggelembung. Kalau kamu ingin memelihara ikan jenis ini, harus ekstra pemeliharaannya. Karena dapat memperpanjang umur mereka hingga 5-30 tahun. Kata orang, ikan ini tidak bisa disatukan oleh ikan jenis lain.
Karena akan berdampak pada pertumbuhannya. Ikan mas koki yang berwarna hitam, dipercaya dapat menyerap energi negatif. Jadi, jika ada ikan yang mati dalam akuarium, itu menandakan sudah menyerap aura negatif si pemilik.
2. Arowana Fish
Ikan arowana suka disebut sebagai 'ikan naga', berasal dari Asia Tenggara dan bisa tumbuh hingga 3 meter. Nama ilmiah ikan ini adalah Scleropages formosus.
Ada kepercayaan penduduk China, jika perayaan tahun baru, wajib mengoleksinya. Usut punya usut sudah menjadi tradisi jika ikan ini dapat mendatangkan kemakmuran.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News