.webp)
Sebab, white cast (lapisan putih keabuan) akan timbul. Varian Natural Glowing memiliki under tone warna yang netral.
Varian itu akan cocok dipakai oleh pemilik kulit kuning langsat yang memiliki yellow undertone ( kekuningan).
Bisa juga dipakai oleh pemilik kulit sawo matang dengan undertone pink, kuning, atau netral.
Teskturnya sangat buildable di kulit wajah sehingga akan menyatu sempurna dengan warna kulit asli.
Kamu tidak akan terlihat seperti sedang bedakan atau memakai topeng.
Meskipun hasilnya sangat natural, kulit tetap terlihat flawless. Flek, noda hitam, kulit kusam akan tertutupi hanya dengan pemakaian satu hingga dua layer produk saja.
Kulit pun terlihat lebih cerah tanpa telihat fake atau seperti dempulan. Cerahnya kulit wajah setelah pemakaian two way cake varian Natural Glowing akan mengikuti warna asli kulit kamu.
Di tengah panasnya cuaca di siang hari kandungan vitamin E di dalamnya akan bekerja mencegah bedak agar tidak oxidize.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News