
GenPI.co - Para ahli menyarankan agar orang tua menciptakan lingkungan yang sehat, memberi contoh untuk melakukan kebiasaan yang sehat, dan memberi dukungan pada anak atau remaja untuk tetap menjaga kesehatannya.
Menerapkan pola hidup sehat kepada anak bukanlah hal yang mudah. Ada saja faktor internal maupun eksternal yang kerap menghambat, seperti kehadiran jajanan di pinggir jalan dan polusi udara dari kendaraan bermotor.
BACA JUGA: Diet Jadi Gagal, 4 Bahan Salad Buah Justru Bikin Berat Badan Naik
Belum lagi perilaku anak-anak yang cenderung bebas dan kurang disiplin. Orang tua perlu perhatian ekstra untuk mengawasi mereka. Ada tidak boleh membiarkan hal ini. Bila kebablasan, dampaknya buruk terhadap kesehatan anak.
Daya tahan tubuh mereka bisa menurun sehingga menjadi rentan terkena penyakit. Menerapkan pola hidup sehat kepada anak bisa dimulai dengan cara-cara sederhana seperti berikut ini.
1. Menjaga asupan makanan
Menjaga asupan makanan bisa menjadi awal pengenalan gaya hidup sehat kepada anak. Orang tua perlu memastikan anak makan secara teratur sesuai dengan jam makan. Berikan makanan bergizi yang mencakup menu empat sehat lima sempurna.
2. Olahraga teratur
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News