
1. Mengurangi Kadar Kolesterol
Percobaan pada tikus yang mengonsumsi makanan berkolesterol tinggi menunjukkan bahwa setelah diberi ekstrak pare kadar kolesterol, kolesterol LDL, dan trigliserida pada tikus mengalami penurunan drastis.
BACA JUGA: Kim Jong Un Muda Suka Majalah Dewasa, Kini Miliki Banyak Selir
2. Mengurangi Gula Darah
Pare secara luas digunakan oleh para warga asli di berbagai penjuru dunia sebagai cara untuk menyembuhkan penyakit terkait diabetes. Dan penelitian modern menegaskan kemampuan buah ini dalam mengendalikan gula darah.
Pare dianggap mampu memperbaiki cara gula dipergunakan oleh tubuh dan menaikkan produksi hormon Insulin yang mengatur tingkat gula darah. Buah pahit ini juga mampu menurunkan kadar fruktosamin yang adalah penanda jangka panjang pengendalian gula darah dalam tubuh.
3. Melawan Kanker
Peneliti menyarankan bahwa pare memiliki senyawa dengan kemampuan melawan sel kanker.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News