
GenPI.co - Biasanya tiap menjelang bulan Ramadan, banyak dijual dan disajikan sajian minuman berbahan buah timun suri. Walau nama buah ini menggunakan nama timun, tapi nyatanya timun suri salah satu anggota keluarga labu-labuan (Cucurbitaceae), masih satu keluarga dengan buah labu dan melon.
Buah ini memuat beragam nutrisi seperti asam linoleat, vitamin A, vitami C, kalium, potasium, dan magnesium yang berkhasiat baik untuk tubuh.
BACA JUGA: Masker Tomat Dicampur Mentimun Dapat Atasi Bopeng pada Wajah
1. Mencegah Alzheimer
Manfaat timun suri salah satunya mengandung vitamin K, dalam jumlah tinggi (vitamin yang larut dalam lemak). Vitamin K ini sangat penting untuk meningkatkan massa tulang dan mengembangkan osteotropik pada persendian.
Vitamin K ini juga dipahami sebagai obat untuk membatasi kerusakan neuronal di otak. Maka tidak lain, dengan mengonsumsi buah timun suri dalam takaran jumlah yang pas dapat membantu mencegah terserang penyakit Alzheimer.
2. Sebagai sumber antioksidan
Dikutip dari Mayo Clinic, timun suri mengandung beberapa zat antioksidan, termasuk vitamin C, beta karoten, flavonoid, triterpen dan lignan yang memiliki sifat anti-inflamasi. Nah, vitamin C juga terkenal akan manfaat sistem kekebalan tubuh, dan beta karoten terbukti bermanfaat bagi penglihatan mata.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News