
GenPI.co - Bulan Ramadan yang datang setiap tahun memang menyimpan kenangan tersendiri bagi setiap orang. Berbagai tradisi dan kebiasaan pun sering dilakukan di bulan yang suci ini.
Tradisi bulan Ramadan pun berbeda antara generasi zaman dahulu dengan generasi saat ini. Meski jaman berganti, kebiasaan bulan puasa jaman lawas tidak bisa dilupakan begitu saja, apalagi hal-hal unik dilakukan saat masih kecil.
Dua sahabat GenPI.co, Danar Wibiansyah dan Elfa Salami, merasakan bagaimana serunya Ramadan saat mereka masih kecil. Mereka pun menceritakan sejumlah kebiasaan-kebiasaan unik mereka selama Ramadan yang masih mereka kenang sampai saat ini.
Penasaran apa saja tradisi dan kebiasaan unik mereka selama Ramadan saat masih kecil? Sambil bernostalgia, yuk simak ulasannya.
BACA JUGA: Promo Alfamidi Jelang Ramadan, Yuk Serbu Banyak Barang Murah
Salat bersama teman-teman di masjid
Salah satu hal yang tidak bisa dilupakan saat Ramadan adalah kebersamaan dengan teman-teman. Di bulan ini, anak-anak biasanya memiliki lebih banyak waktu untuk bertemu, khususnya saat salat bersama di masjid. Apalagi, saat bulan Ramadan biasanya orang-orang berkumpul di masjid untuk salat Tarawih berjamaah. Sayangnya di tahun 2020 ini ritual salah Tarawih bersama di masjid tidak bisa dilakukan, karena adanya wabah COVID-19.
Mengaji bersama
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News