
GenPI.co - Setiap orang pasti memiliki kelebihan dan kekurangan. Hal itulah yang membentuk karakter orang tersebut sehingga ia menjadi identitas yang unik, beda dengan yang lain.
Meski begitu, sebagian orang tak pandai untuk menyikapi kelemahan yang ia miliki. Akhirnya, kelemahan itu sering membuat kesal orang lain.
Ternyata kelemahan seseorang bisa dilihat dari golongan darahnya, seperti kelemahan yang dimiliki golongan darah A. Orang yang memiliki golongan darah A memiliki sifat yang sangat keras kepala.
BACA JUGA: Kelebihan ini Bikin Orang Bergolongan Darah B Disukai Orang-orang
Orang dengan golongan darah A juga dikenal dengan sifatnya yang terorganisir, kritis, bertanggung jawab, dan konsisten dengan apa yang sudah direncanakan. Oleh karena itu, saat ia sedang mengerjakan sesuatu, ia ingin semua pekerjaannya selalu berakhir dengan baik dan sempurna.
Jika ada pekerjaan yang tidak sesuai dengan keinginannya, ia akan merasa kecewa, meskipun itu hanya hal kecil. Akibatnya, orang-orang yang terlibat dalam pekerjaannya itu akan mendapat banyak kritikan darinya.
Ia juga selalu ingin didengar saat berpendapat, tapi tidak ingin mendengarkan pendapat orang lain. Ia selalu menganggap pendapatnya lebih baik dari pendapat orang lain. Itulah yang sering membuat orang lain kesal pada dirinya.(*)
BACA JUGA: Ragam Reaksi Orang Saat dipuji Berdasarkan Golongan Darahnya
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News