
Produk essence ini terbukti mampu meregenerasi sel kulit mati dan menjadikan kulit lembap dan halus. Jangan heran, bila orang yang menggunakan 10 tahapan skincare ala Korea pasti punya kondisi kulit yang lebih sehat berkat essence.
Adapun Avoskin PHTE adalah essence konsentrasi tinggi, yang berfungsi untuk menjaga kesegaran dan kelembapan kulit. Produk ini diklaim membantu kulit tampak lebih cerah, halus dan mengurangi kerutan.
BACA JUGA: Wajah Bebas Minyak Seharian dengan Bedak Maybelline Fit Me!
Kemasan dan Tekstur
Untuk kemasan, Avoskin PHTE punya dua jenis, yaitu yaitu 30 ml dan 100 ml. Dikemas dalam kardus dengan dominasi warna putih. Bagian dalam produk berbentuk botol kaca transparan sehingga kita bisa melihat isi produk dari luar.
Tutup botol diputar dengan bagian atas berupa lubang untuk menuang produk. Tak usah khawatir kelebihan menuangkan produk, karena tekstur produk ini memang air tapi kental karena konsentrasi tinggi.
Tidak ada wangi mencolok yang keluar, hanya wangi ringan bunga chamomile. Tidak mengganggu wanginya karena ringan dan hilang saat produk telah diaplikasikan ke kulit.
Cara Pakai Avoskin PHTE
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News