Jenuh saat Social Distancing karena Corona? Nonton ini, Deh!

Jenuh saat Social Distancing karena Corona? Nonton ini, Deh! - GenPI.co
Ilustrasi menonton film dari layanan streaming film. (Foto: Pixabay)

Netflix

Pastinya, kamu sudah tidak asing kan dengan layanan streaming film yang satu ini. Seperti layanan streaming layanan lainnya, di Netflix kamu juga bisa menonton film-film Holywood, seri TV, drama Korea, dan juga Anime. Hanya dengan membayar Rp 109.000, kamu sudah bisa menikmati semua film yang ada di Netflix ini.

 Viu

Jika kamu penggemar serial drama, Viu adalah aplikasi yang wajib kamu download. Karena, Viu banyak menyediakan banyak film dan seri drama dari berbagai macam Negara Asia, seperti Korea Selatan, Jepang, China, Thailand, dan juga Indonesia. Untuk berlangganan, harganya juga cukup murah, hanya Rp 29.000 per bulan.

BACA JUGA: Jangan percaya, Minum Teh Tak Bisa Entaskan Virus Corona!

 Goplay

Tak hanya terkenal dengan jasa angkutnya, aplikasi Gojek juga menawarkan jasa baru yang bernama Goplay. Goplay ini hampir mirip dengan layanan streaming lainnya. Untuk berlangganan, kamu cukup mengeluarkan biaya sebesar Rp 89.000 saja.

Itulah beberapa layanan streaming film legal yang bisa membantumu mengusir jenuh selama di rumah. Selamat mencoba, dan selalu jaga kesehatan yah.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya