
GenPI.co - Penyakit ginjal kronis adalah ancaman yang sangat nyata yang mempengaruhi banyak sekali orang dari seluruh dunia. Mereka yang menderita diabetes, penyakit jantung, dan tekanan darah tinggi juga berisiko tinggi mendapat penyakit ginjal.
Namun ada cara yang dapat menurunkan risiko penyakit ginjal secara drastis, yaitu dengan memilih makanan yang tepat. Berikut adalah beberapa makanan yang telah terbukti memiliki dampak signifikan pada kesehatan ginjal, seperti dilansir Womenosophy.
BACA JUGA: 4 Makanan yang Dijamin Bikin Kenyang Seperti Makan Nasi
Bawang putih
Bawang putih segar adalah pilihan yang sangat baik untuk diet ginjal. Mempunyai sifat anti-inflamasi yang kuat dan mengurangi kolesterol.
Bawang putih juga cocok karena dapat menambah banyak rasa untuk makanan tanpa perlu kelebihan natrium, untuk menjaga ginjal. Bawang putih juga memiliki antioksidan yang tinggi.
Putih telur
Putih telur kaya akan vitamin dan mineral yang dapat membantu kesehatan secara menyeluruh. Putih telur juga mengandung protein yang tinggi, kalium rendah, fosfor rendah dan mengandung banyak zat besi untuk menjaga ginjal tetap prima.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News