
GenPI.co - Wanita sering kali menyalahkan pria ketika berselingkuh. Namun sebenarnya, penyebab pria berselingkuh bisa saja timbul dari si wanita sendiri.
Ketika menjalin sebuah hubungan, sikap kita menentukan kelangsungan hubungan itu sendiri. Jika pria berselingkuh, bukan hanya pria yang harus disalahkan, namun para wanita juga perlu mengevaluasi diri terhadap permasalahan tersebut.
BACA JUGA: Pria Lebih Suka Wanita yang Berpenampilan Apa Adanya
Karena, ada beberapa sikap wanita yang memancing pria untuk berselingkuh. Apa sajakah itu? Berikut penjelasannya sebagaimana dilansir dari FemaleFirst.
Berargumen tanpa alasan
Jika kamu berdebat setiap waktu maka itu bukanlah tanda yang tepat untuk satu sama lain. Mengapa kamu berdebat? Apa yang kamu debatkan? Mungkin saja kamu hanya ingin menekankan pada satu hal yang tidak diperhatikan oleh pria.
Membatasi kebebasan
Kamu adalah diri kamu sendiri, jika kamu ingin melakukan sesuatu, mengapa tidak mencoba untuk melakukannya? Mengapa menggunakan pihak ketiga sebagai alasan bahwa kebebasan kamu dibatasi?
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News