.webp)
Kamu tidak perlu lagi mengaplikasikan foundation atau primer terlebih dahulu. Sebab, coverage-nya sudah cukup tinggi dengan tekstur yang sangat ringan.
Berikut ini adalah langkah-langkah menggunakan two way cake Sarita Beauty agar kulitmu tampak flawless:
1. Pilih shade warna two way cake Sarita Beauty yang sesuai dengan skin tone kamu. Terdapat dua varian warna, yakni natural dan light glowing.
2. Kamu bisa aplikasikan concealer terlebih dahulu di bagian-bagian tertentu yang sangat membutuhkan coverage ekstra.
Misalnya, bintik hitam yang sangat tampak, bekas jerawat, atau lingkar hitam pada mata.
Gunakan tipis-tipis saja, ya, ladies. Usahakan warna concealer yang kamu gunakan sesuai dengan spot yang ingin kamu tutupi.
Misalnya, concealer orange untuk mata panda, warna hijau untuk bagian kulit yang kemerahan, warna ungu atau peach untuk noda hitam dan bekas jerawat.
3. Gunakan dengan cara menepuk secara perlahan ke seluruh area wajah untuk mendapat tampilan light to medium coverage.
4. Tambahkan layer kedua jika ingin mendapat tampilan medium to full coverage.
5. Kamu bisa menambahkan ke bagian-bagian tertentu pada wajah yang memerlukan coverage lebih.
6. Dapat diaplikasikan dengan sponge basah maupun kering. Pengaplikasian dengan sponge basah sangat cocok untuk kamu yang menginginkan hasil coverage seperti saat menggunakan foundation.
7. Jangan lupa mengaplikasikannya pada leher agar warna kulit wajah dan leher selaras dan tidak belang.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News