
GenPI.co - Bunda, jangan malas berikan nutrisi ke anak ya. Otak anak bisa cerdas seperti Albert Einstein bila diberi nutrisi seperti ini.
1. Telur
Jenis makanan ini sangat mudah dan murah, tetapi sangat bergizi. Putih telur merupakan sumber protein sementara kuning telur yang berada di dalamnya mengandung kolin yang berkhasiat membantu perkembangan otak.
BACA JUGA: Bunda, Jangan Ucapkan 5 Perkataan Ini pada Anak ya
Biasakan secara rutin memberikan sarapan atau makan malam yang sehat dengan menu yang terbuat dari telur.
2. Ikan
Para ahli menyarankan untuk memilih ikan yang mengandung asam lemak yang bermanfaat seperti salmon.
Ikan ini merupakan sumber terbaik asam lemak omega 3 yang penting untuk fungsi dan pertumbuhan otak anak.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News