
Sunscreen
Apabila kondisi cuaca di tempat yang dituju sedang panas-panasnya, jangan lupa untuk menyertakan sunscreen atau produk perawatan anti radikal bebas dan sinar UV. Khusus untuk sunscreen sebaiknya membawa dua macam, untuk kulit wajah dan badan. Sebab kulit wajah dan badan memiliki kadar SPF yang berbeda. Untuk badan pilih SPF 100an sedangkan muka maksimal 50.
Pelembab muka
Setelah membersihkan wajah dengan facial wash, wajib hukumnya memakai pelembab supaya kulit tidak kering dan bersisik, terlebih disaat cuaca panas. Pastikan membawa dua kemasan kecil, satu krim pagi dan malam.
Body lotion
Salah satu cara sederhana untuk melindungi kulit badan adalah dengan aplikasi body lotion. Baik pria maupun wanita sangat perlu untuk membawanya. Selain melembabkan, lotion juga melindungi kulit dari cahaya matahari sehingga pas digunakan sehari-hari. Sedangkan untuk malam harinya jangan lupa menerapkan body cream sebelum tidur untuk recovery.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News